Hari ini tgl 9 April 2010 adalah HUT Ibuku tercinta ke-61... usia yang tidak muda lagi tapi bagiku ia tetap awet muda. Beliau adalah segalanya..... Kado hanyalah simbol bahwa aku mencintai dan perhatian kepada ibuku.... tetapi yang terpenting adalah pernyataan langsung untuknya....
Masih pagi sekali, setelah ibuku pulang dari Misa Hariannya di gereja (beliau memang setia dengan Misa Harian), aku menyambutnya dengan pelukan dan ciuman di kedua pipinya sambil berucap "Selamat HUT, Mi... panjang umur dan sehat ya...". Hanya itu dan ibuku balas memeluk sangat erat, tersenyum sambil berucap "terima kasih, anakku". Hal seperti ini pun sudah sangat membahagiakan kami berdua. Aku tahu mami tidak pernah meminta dibelikan atau disiapkan kado untuk setiap HUTnya.... tetapi aku sih yang pingin.. Aku hanya menyiapkan seperangkat kalung+anting untuk ibuku... ia menyukainya (mami senang dengan asesoris dan pernak-perniknya ;).... memang bukan barang yang mahal sekali, tetapi itu simbol yg menandakan bahwa hari ini spesial untuknya... saya juga yakin kok, mami juga tidak akan menilai harganya, tetapi perhatian dari anaknya, itu yg paling ia harapkan....
aku ingin membuat PUISI untuk ibuku....
Ibu
Maafkanku atas tangis mu dengan kenakalanku
Maafkanku atas rasa bodoh yg kau rasakan selama ini bila kurang hati-hati menjagaku
Maafkanku atas segala laramu untukku bila aku tidak mengikuti kemauanmu
Maafkan…......
Ibu
Mengapa tak sadar diri ini
kalau DIA selalu menyayangiku
Lebih dari siapapun dan Apapun
Aku tak sadar
Ketika DIA selalu mencobaku
Selalu tak terima aku
Ketika DIA sedikit memberiku masalah
Selalu tak rela aku
Baru kini kusadari
Bahwa dibalik semua cobaannya…
Pasti ada sebuah mimpi dan harapan
Mimpi untuk menggapai asa NYA
seperti juga ibu......
Ibu
Terimakasih atas segala peluhmu
Yang selalu menjagaku
Ibu..
Terima kasih untuk cintamu yang tulus...
I will always love you
Now and forever... amien
2 comments:
hi stella, very touching story.... syukur pd Tuhan untuk HUT ibumu... semoga selalu diberkati ya..... hows ur life now?
my life is good... thank you for paying attention to this story... :))
Post a Comment